SURVEI KONDISI FISIK SISWA PUTRA EKSTRAKURIKULER FUTSAL DI SMA N 1 BANYUDONO KABUPATEN BOYOLALI TAHUN 2022

DIMAS ADE PAMUNGKAS, D 0419056 and Rima Febrianti, - and Agustanico Dwi Muryadi, S.Pd., M.Pd, 0604088702 (2023) SURVEI KONDISI FISIK SISWA PUTRA EKSTRAKURIKULER FUTSAL DI SMA N 1 BANYUDONO KABUPATEN BOYOLALI TAHUN 2022. skripsi thesis, Universitas Tunas Pembangunan.

[img] Text
DIMAS ADE FINALL potong.pdf

Download (752kB)

Abstract

Sejauh ini belum diketahui tentang kondisi fisik siswa putra SMA N 1 Banyudono Kabupaten Boyolali yang mengikuti ekstrakurikuler futsal. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kondisi fisik siswa putra ekstrakurikuler futsal di SMA N 1 Banyudono Kabupaten Boyolali Tahun 2022. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif kuantitatif. Metode yang digunakan dalam pengumpulan data yaitu dengan metode survei dengan teknik tes dan pengukuran. Adapun tes yang digunakan untuk pengambilan data yaitu tes Leg Dynamometer, Sprint 60 meter, Illinois Agility and Run Test, dan Multistage Fitness Test. Sampel dalam penelitian ini adalah siswa putra ekstrakurikuler futsal di SMA N 1 Banyudono Kabupaten Boyolali yang berjumlah 21 orang. Dalam pengolahan data menggunakan analisis statistika deskriptif dan persentase. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh profil kondisi fisik siswa putra ekstrakurikuler futsal di SMA N 1 Banyudono Kabupaten Boyolali berada dalam kategori “baik sekali” dengan presentase sebesar 2%, dalam kategori “baik” dengan presentase 2%, dalam kategori “cukup” dengan presentase “43”, dalam kategori “kurang” dengan presentase 38%, dan 0% untuk kategori “kurang sekali”. Berdasarkan hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa kondisi fisik siswa putra ekstrakurikuler futsal di SMA N 1 Banyudono Boyolali dalam katregori cukup.

Item Type: Thesis (skripsi)
Uncontrolled Keywords: Survei, kondisi fisik, futsal.
Subjects: Pendidikan > jasmani dan kesehetan
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi
Depositing User: Arif Budi Noviyanto A.Md S.I
Date Deposited: 25 Oct 2023 04:41
Last Modified: 25 Oct 2023 04:41
URI: http://repository.utp.ac.id/id/eprint/1368

Actions (login required)

View Item View Item