Aditya Wahyu Pratama, D0418084 and Untung Nugroho, S.Pd.K.Or., M.Or., 0609068701 and Arif Rohman Hakim, - (2023) SURVEI TINGKAT KEBUGARAN JASMANI SISWA SDN KARANGWUNI 03 KECAMATAN WERU KABUPATEN SUKOHARJO TAHUN 2022. skripsi thesis, Universitas Tunas Pembangunan.
Text
SKRIPSI Aditya Wahyu Pratama BETUL potong.pdf Download (773kB) |
Abstract
Tujuan Penelitian ini untuk mengetahui kondisi tingkat kebugaran jasmani berdasarkan aktivitas yang dilakukan siswa Sekolah Dasar Negeri Karangwuni 03 Kecamatan Weru Kabupaten Sukoharjo Tahun 2022.Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif. Metode yang digunakan adalah survei. Sampel dalam penelitian ini adalah siswa kelas IV, V dan VI SD Negeri Karangwuni 03 kabupaten Sukoharjo Tahun 2022 yang berjumlah 34 siswa, diambil menggunakan teknik purposive sampling yaitu teknik penentuan sampel dengan pertimbangan atau kriteria-kriteria tertentu.Kriteria yang dipakai dalam penelitian ini adalah siswa siswi SDN karangwuni 03 yang berusia 10-12 tahun,Instrumen yang digunakan untuk mengukur variabel penelitian adalah tes TKJI untuk usia 10 – 12 tahun yaitu : 1) Lari 40 meter, 2) Gantung siku tekuk, 3) Baring duduk 30 detik, 4) Loncat tegak, 5) Lari 600 meter. Teknik analisis data menggunakan statistik deskriptif kuantitatif yang disajikan dalam bentuk presentase. Berdasarkan data yang diperoleh (l) Hasil tes keseluruhan tingkat kebugaran jasmai siswa SDN Karangwuni 03 Tahun 2022 rata-rata kebugaran jasmani di peroleh nilai 14 dengan kategori sedang. (2) Hasil tes kebugaran jasmani siswa diperoleh 2 siswa yang dikategorikan baik dengan persentase (6%), 17 siswa yang dikateegorikan sedang dengan persentase (50%) dan 15 siswa di kategorikan kurang dengan presentase(44%).
Item Type: | Thesis (skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Survey, Kebugaran, Jasmani, Siswa, SD. |
Subjects: | Pendidikan > jasmani dan kesehetan |
Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi |
Depositing User: | Arif Budi Noviyanto A.Md S.I |
Date Deposited: | 02 Nov 2023 04:13 |
Last Modified: | 02 Nov 2023 04:13 |
URI: | http://repository.utp.ac.id/id/eprint/1389 |
Actions (login required)
View Item |