ANALISIS FAKTOR – FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PERMINTAAN BERAS C4 DI KOTA SURAKARTA

Suswadi, - and Tanjung Kusumaningrum, - and Kusriani Prasetyowati, - and Mahananto, - (2022) ANALISIS FAKTOR – FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PERMINTAAN BERAS C4 DI KOTA SURAKARTA. ANALISIS FAKTOR – FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PERMINTAAN BERAS C4 DI KOTA SURAKARTA. ISSN 2721-074X

[img] Text
Analisis Faktor done.pdf.pdf

Download (302kB)
Official URL: http://ejournal.utp.ac.id/index.php/AFP/index

Abstract

Permintaan beras c4 bisa yang mengalami penurunan di Kota Surakarta dari tahun ke tahun. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi permintaan beras c4 biasa di Kota Surakarta dan bagaimana peranan masing-masing variable dan derajat kepekaan dalam menentukan permintaan beras c4 di Kota Surakarta. Penelitian ini dilaksanakan di Kota Surakarta. Metode penelitian dilakukan dengan metode diskriptif selama kurun waktu 20 tahun dari tahun 2000-2019 menggunakan data dari Badan Pusat Statistika Kota Surakarta. Variabel yang diteliti yaitu permintaan beras c4 biasa, harga beras c4 biasa, harga beras c4 raja, harga telur ayam, jumlah penduduk dan pendapatan perkapita. Model yang digunakan adalah model regresi linier berganda dalam bentuk logaritma natural. Hasil penelitian menunjukkan bahwa harga beras c4 biasa berpengaruh terhadap permintaan beras c4 biasa, sedangkan harga beras c4 raja, harga telur ayam ras, jumlah penduduk dan pendapatan perkapita tidak berpengaruh nyata terhadap permintaan beras c4 biasa. Nilai elastisitas harga beras c4 biasa, harga beras c4 raja (barang subtitusi) dan harga telur ayam ras (barang komplementer) bersifat inelastis, sedangkan elastisitas pendapatan positif menunjukkan hubungan barang normal.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Permintaan Beras, Surakarta.
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Fakultas Pertanian > Agroteknologi > Agribisnis
Depositing User: Fredi Yulianto A.Md.S.I
Date Deposited: 22 Jan 2024 04:52
Last Modified: 22 Jan 2024 04:52
URI: http://repository.utp.ac.id/id/eprint/1856

Actions (login required)

View Item View Item