HAFIDH RESTYAWAN NUGROHO, A0119114 and Pembimbing 1 Gatot Nursetyo, ST., MT, NIDN. 0620056901 and Pembimbing 2 Sumina, ST, MT, NIDN. 0611116901 (2023) ANALISIS MANAJEMEN RISIKO PADA PROYEK PEMBANGUNAN RUMAH SUSUN KEMENSOS BBRSPDF PROF. DR. SOEHARSO (JTGRSN22-05) KOTA SURAKARTA. skripsi thesis, Universitas Tunas Pembangunan.
Text
Jurnal Skripsi_Hafidh Restyawan Nugroho_A0119114_B. Indo (1) - Copy.pdf Download (271kB) |
Abstract
Proyek pembangunan suatu gedung merupakan sebuah proyek dengan sumber daya tertentu dan batas waktu tertentu untuk mendapatkan hasil konstruksi. Proyek pembangunan Rumah Susun KEMENSOS BBRSPDF Prof. Dr. Soeharso (JTGRSN22-05) Kota Surakarta ini sudah direncanakan dengan sebaik-baiknya. Akan tetapi dalam pelaksanaannya pasti terdapat risiko-risiko. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi faktor-faktor risiko pada pelaksanaan konstruksi proyek pembangunan Rumah Susun KEMENSOS BBRSPDF Prof. Dr. Soeharso (JTGRSN22-05) Kota Surakarta serta bagaimana respon serta pengenanan yang tepat untuk mengatasi risikonya. Analisis risiko menggunakan evaluasi kuesioner dengan skala Likert. Responden yang dipilih berdasarkan metode purposive sampling, yaitu para pihak yang diniai berkompeten dan terlibat dalam pelaksanaan proyek konstruksi Rumah Susun KEMENSOS BBRSPDF Prof. Dr. Soeharso (JTGRSN22-05) Kota Surakarta. Sumber data atau responden dari penelitian ini adalah staff kontraktor PT. Erdea Berkah mandiri, dan staff konsultan pengawas manajemen konstruksi PT. Bentareka Cipta. Analisis tingkat risiko ditentukan menggunakan metode Severity index dan dikombinasikan dengan matriks probabilitas dan dampak. Berdasarkan nilai risiko yang diperoleh dari hasil perkalian antara probabilitas terjadi dengan dampak. Kesimpulannya, teridentifikasi 42 risiko selama pelaksanaan proyek konstruksi Rumah Susun KEMENSOS BBRSPDF Prof. Dr. Soeharso (JTGRSN22-05) Kota Surakarta. Terdapat 6 risiko dominan. ada 6 tindakan penanganan korektif dan preventif pada risiko. Penanganan risiko dilakukan untuk meminimalkan risiko perjanjian kontrak karena perbedaan biaya, kualitas dan waktu, serta untuk menghindari sanksi-sanksi ataupun denda.
Item Type: | Thesis (skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Manajemen Risiko Identifikasi Risiko, Faktor Risiko Respon Risiko, Purposive Sampling Likert |
Subjects: | T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General) |
Divisions: | Fakultas Teknik > Teknik Sipil |
Depositing User: | Fredi Yulianto A.Md.S.I |
Date Deposited: | 29 Jan 2024 07:40 |
Last Modified: | 29 Jan 2024 07:40 |
URI: | http://repository.utp.ac.id/id/eprint/1902 |
Actions (login required)
View Item |