DARMAWAN, E0117022 and Pembimbing 1 Dr. Nuruddin Priya Budi Santoso, M.Or, NIDN. 0603126201 and Pembimbing 2 Dr. Joko Sulistyono, M.Pd, NIDK. 8800201019 (2020) PERBEDAAN PENGARUH METODE LATIHAN DAN KOORDINASI MATA-KAKI TERHADAP KEMAMPUAN MENGGIRING BOLA DALAM PERMAINAN SEPAKBOLA (TESIS). skripsi thesis, Universitas Tunas Pembangunan.
Text
ARTIKEL TESIS - Copy.pdf Download (447kB) |
Abstract
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui: (1) Ada tidaknya perbedaan pengaruh metode latihan demonstrasi dan metode latihan bermain terhadap kemampuan menggiring bola dalam permainan sepakbola pada siswa usia 13-15 tahun SSB ASRI Gemolong Sragen tahun 2020. (2) Ada tidaknya perbedaan kemampuan menggiring bola dalam permainan sepakbola antara siswa yang memiliki koordinasi mata-kaki tinggi dengan siswa yang memiliki koordinasi mata-kaki rendah pada siswa usia 13-15 tahun SSB ASRI Gemolong Sragen tahun 2020. (3) Ada tidaknya interaksi antara metode latihan dan koordinasi mata-kaki terhadap kemampuan menggiring bola dalam permainan sepakbola pada siswa usia 13-15 tahun SSB ASRI Gemolong Sragen tahun 2020. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen rancangan faktorial 2 X 2. Populasi dan sampel penelitian ini siswa usia 13-15 tahun SSB ASRI Gemolong Sragen tahun 2020 berjumlah 60 orang. Pengelompokan sampel penelitian berdasarkan hasil tes koordinasi mata-kaki. Dari hasil tes koordinasi mata-kaki diklasifikasi menjadi tiga yaitu: koordinasi mata-kaki tinggi, koordinasi mata-kaki sedang dan koordinasi mata-kaii rendah. Sampel yang digunakan sebanyak 20 orang kriteria koordinasi mata-kaki tinggi dan 20 orang kriteria koordinasi mata-kaki rendah, sedangkan kriteria koordinasi mata-kaki sedang dihilangkan. Pengumpulan data dengan tes koordinasi mata-kaki yaitu soccer wall volley test dan tes kemampuan menggiring bola. Analisis data dengan analisis varians 2 X 2 dilanjutkan dengan Newman-Keuls. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh simpulan: (1) Ada perbedaan pengaruh yang signifikan antara metode latihan demonstrasi dan metode latihan bermain terhadap kemampuan menggiring bola dalam permainan sepakbola pada siswa usia 13-15 tahun SSB ASRI Gemolong Sragen tahun 2020. Dari hasil analisis data menunjukkan Fo = 18.151 > Ft5% 4.11. (2) Ada perbedaan yang signifikan kemampuan menggiring bola dalam permainan sepakbola antara siswa yang memiliki koordinasi mata-kaki tinggi dengan siswa yang memiliki koordinasi mata-kaki rendah pada siswa usia 13-15 tahun SSB ASRI Gemolong Sragen tahun 2020. Dari hasil analisis data menunjukkan Fo = 18.151 > Ft5%4.11. (3) Ada interaksi antara metode latihan dan koordinasi mata-kaki terhadap kemampuan menggiring bola dalam permainan sepakbola pada siswa usia 13-15 tahun SSB ASRI Gemolong Sragen tahun 2020.
Item Type: | Thesis (skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Metode Latihan, Kemampuan Menggiring Bola dalam Permainan Sepakbola |
Subjects: | Pendidikan > jasmani dan kesehetan |
Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi |
Depositing User: | Fredi Yulianto A.Md.S.I |
Date Deposited: | 04 Mar 2024 06:59 |
Last Modified: | 04 Mar 2024 06:59 |
URI: | http://repository.utp.ac.id/id/eprint/1993 |
Actions (login required)
View Item |