PERENCANAAN STRUKTUR BANGUNAN GEDUNG PERKANTORAN 15 (LIMA BELAS) LANTAI DI KABUPATEN SUKOHARJO

BURHANUDDIN BUCHORI, A0118053 (2022) PERENCANAAN STRUKTUR BANGUNAN GEDUNG PERKANTORAN 15 (LIMA BELAS) LANTAI DI KABUPATEN SUKOHARJO. skripsi thesis, Universitas Tunas Pembangunan.

[img] Text
JURNAL TUGAS AKHIR_A0118053_BURHANUDDIN BUCHORI_B.pdf

Download (1MB)

Abstract

Perencanaan Gedung perkantoran 15 lantai di Kabupaten Sukoharjo di latar belakangi karena perkembangan ekonomi di Kota Surakarta yang semakin cepat dan meningkat, sehingga dibutuhkan ruang kerja yang memadai. Sementara itu ketersediaan ruang kerja di Kota Surakarta sudah tidak memadai, sehingga diperlukan tempat lain yang memunngkinkan adalah Kabupaten Sukoharjo tepatnya daerah Solo Baru, karena daerah tersebut merupakan pusat ekonomi yang paling dekat dengan Kota Surakarta. Oleh karena itu, perencana ingin merencanakan gedung perkantoran 15 lantai di Kabupaten Sukoharjo dengan mengacu pada peraturan-peraturan yang berlaku di Indonesia. Pada perencanaan struktur harus mengacu pada peraturan atau pedoman standar yang mengatur perencanaan dan pelaksanaan bangunan beton bertulang, yaitu Standar Persyaratan Beton Struktural Untuk Bangunan Gedung (SNI 2847 tahun 2019), Beban Minimum Untuk Perencanaan Bangunan Gedung dan Struktur Lain (SNI 1727 tahun 2020), Tata Cara Perencanaan Ketahanan Gempa Untuk Struktur Bangunan Gedung dan Non Gedung (SNI-1726 tahun 2019), dan lain-lain. Permasalahan yang dihadapi dalam Perencanaan Struktur Bangunan Gedung Perkantoran 15 Lantai adalah bagaimana merencanakan suatu bangunan struktur tinggi yang dapat digunakan untuk memenuhi sarana bisnis usaha yang kuat pasca bencana, sehingga aman terhadap beban-beban yang terjadi, tanpa mengabaikan faktor keamanan bangunan struktur tinggi dan berdasarkan peraturan-peraturan yang berlaku di Indonesia. Struktur gedung direncanakan berdasarkan analisa gempa static ekuivalen dan dinamik respons spectrume. Berdasarkan perhitungan gempa, struktur gedung menggunakan sistem ganda yaitu Sistem Rangka Pemikul Momen Khusus (SRPMK) dan dinding geser dengan nilai faktor keutamaan gempa I adalah 1,00 dan nilai R adalah 7,00. Dalam analisis struktur menggunakan program SAP 2000.v.19. Hasil dari perhitungan ini berupa dimensi struktur beserta penulanngannya, gambar teknik yang terdiri dari gambar denah struktur, dan gambar detail penulangan.

Item Type: Thesis (skripsi)
Uncontrolled Keywords: Perencanaan Struktur Gedung, Struktur Beton Bertulang, Perkantoran.
Subjects: T Technology > TH Building construction
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Sipil
Depositing User: Fredi Yulianto A.Md.S.I
Date Deposited: 23 Nov 2022 05:55
Last Modified: 30 Aug 2023 03:16
URI: http://repository.utp.ac.id/id/eprint/406

Actions (login required)

View Item View Item