Eva Willy Handayani, C0117039 and Pembimbing 1 Abdullah Zailani, SE, S.Ag, M.Pd, M.Si, NIDN. 0010127201 and Pembimbing 2 Drs. Suharyoko, M.Si, - (2021) PENGARUH PENGAWASAN, TEAM WORK, MOTIVASI DAN KEDISIPLINAN TERHADAP KINERJA KARYAWAN SOLO SUN CITY SUKSES ABADI DI SURAKARTA. skripsi thesis, Universitas Tunas Pembangunan.
Text
Skripsi Eva Willy - Copy.pdf Download (603kB) |
Abstract
Restaurant/rumah makan perlu mencari cara untuk mempertahankan dan terus meningkatkan kualitas pelayanan. Faktor yang menentukan kepuasan konsumen, salah satunya persepsi konsumen mengenai kualitas jasa yang berfokus pada sumber daya manusia yang menangani. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menguji dan menjelaskan pengaruh secara parsial maupun secara simultan pengawasan, team work, motivasi, , dan kedisiplinan kerja terhdap kinerja karyawan. Penelitian dilakukan pada karyawan Solo Sun City Sukses Abadi di Surakarta. Adapun yang menjadi populasi dalam penelitian ini adalah semua karyawan yaitu sebanyak 35 orang, kemudian diambil semua sebagai responden. Tehnik pengambilan sampel dengan menggunakan sampling jenuh. Hasil penelitian ditemukan bahwa baik secara parsial maupun secara simultan terdapat pengeruh positif dan signifikan pengawasan, team work, motivasi, , dan kedisiplinan kerja terhdap kinerja karyawan. Variabel kedisiplinan adalah faktor yang paling dominan pengaruhnya terhadap kinerja karyawan. Kinerja karyawan di Solo Sun City Sukses Abadi dapat dijelaskan oleh variabel pengawasan, team work, motivasi, , dan kedisiplinan kerja sebesar 92,10% dan sisanya sebesar 7.90% menggambarkan adanya pengaruh variabel lain di luar model penelitian ini.
Item Type: | Thesis (skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kinerja karyawan, pengawasan, team work, motivasi, , dan kedisiplinan kerja, Regresi linier berganda. |
Subjects: | H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen |
Depositing User: | Fredi Yulianto A.Md.S.I |
Date Deposited: | 24 Apr 2024 06:23 |
Last Modified: | 24 Apr 2024 06:23 |
URI: | http://repository.utp.ac.id/id/eprint/2111 |
Actions (login required)
View Item |