PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN MATEMATIKA REALISTIK DENGAN MEDIA DAKON MATEMATIKA UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR FAKTOR PERSEKUTUAN TERBESAR DAN KELIPATAN PERSEKUTUAN TERKECIL SISWA KELAS IV SEKOLAH DASAR NEGERI 01 KEMIRI TAHUN AJARAN 2019/2020

ARI YUHAN ARDI WIRATAMA, D0315024 and Pembimbing 1 Drs. Soekirno M.Pd, NIPY. 150 293 and Pembimbing 2 Eny Kusumawati, S.Pd, M.Pd, NIDN. 0607068601 (2019) PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN MATEMATIKA REALISTIK DENGAN MEDIA DAKON MATEMATIKA UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR FAKTOR PERSEKUTUAN TERBESAR DAN KELIPATAN PERSEKUTUAN TERKECIL SISWA KELAS IV SEKOLAH DASAR NEGERI 01 KEMIRI TAHUN AJARAN 2019/2020. skripsi thesis, Universitas Tunas Pembangunan.

[img] Text
ARTIKEL ok.pdf

Download (559kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan aktivitas dan hasil belajar pada mata pelajaran matematika materi FPB dan KPK siswa kelas IV SD Negeri 01 Kemiri tahun pelajaran 2019/2020. Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan subyek penelitiannya siswa kelas IV SD Negeri 01 Kemiri yang terdiri dari 12 siswa perempuan dan 8 siswa laki-laki. Penelitian dilakukan dalam dua siklus. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara, tes, observasi, dan dokumentasi. Teknis analisis data menggunakan teknis analasis model deskriptif interaktif yang terdiri dari empat komponen analisis, yaitu pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan kesimpulan atau verifikasi. Hasil penelitian menunjukkan nilai rata-rata kinerja guru sebesar 55% pada pra siklus meningkat menjadi 70% pada siklus I, dan meningkat lagi menjadi 87,5% pada siklus II. Nilai rata-rata aktivitas belajar siswa sebesar 36,25% pada pra siklus meningkat menjadi 55,25% pada siklus I dan meningkat lagi menjadi 76,87% pada siklus II. Meningkatnya aktivitas belajar siswa maka berdampak pada hasil belajar siswa yang ditunjukkan pada pra siklus nilai rata-rata sebesar 46,00 meningkat menjadi 62,50 pada siklus I dan meningkat menjadi 82,25 pada siklus II. Berdasarkan hasil nilai kinerja guru, dan aktivitas belajar siswa maka dapat disimpulkan bahwa penerapan model pembelajaran matematika realistik dengan media dakon matematika merupakan salah satu upaya untuk meningkatkan aktivitas belajar siswa kelas IV SD Negeri 01 Kemiri pada mata pelajaran matematika materi FPB dan KPK.

Item Type: Thesis (skripsi)
Uncontrolled Keywords: Pembelajaran Matematika Realistik, Media Dakon Matematika, Aktivitas Belajar Siswa, FPB dan KPK.
Subjects: Q Science > QA Mathematics
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Fredi Yulianto A.Md.S.I
Date Deposited: 26 Jun 2023 04:21
Last Modified: 26 Jun 2023 04:21
URI: http://repository.utp.ac.id/id/eprint/1150

Actions (login required)

View Item View Item