PERENCANAAN PERKERASAN KAKU (RIGID PAVEMENT) RUAS JALAN RAYA BEKONANG – SUKOHARJO DENGAN MENGGUNAKAN METODE AASHTO 1993

ABDULLAH FAJAR HABIBI, A0119039 and Pembimbing 1 Sumina, S.T., M.T., NIDN. 0613015801 and Pembimbing 2 Teguh Yuono, S.T., M.T., NIDN. 0626067501 (2023) PERENCANAAN PERKERASAN KAKU (RIGID PAVEMENT) RUAS JALAN RAYA BEKONANG – SUKOHARJO DENGAN MENGGUNAKAN METODE AASHTO 1993. skripsi thesis, Universitas Tunas Pembangunan.

[img] Text
JURNAL TA_ABDULLAH FAJAR HABIBI_A0119039_INDO - Copy.pdf

Download (1MB)

Abstract

Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi harus diikuti oleh peningkatan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) yang berkualitas, yang berfikir dan bertindak praktis serta efisien. Jalan merupakan salah satu prasarana transportasi, mempuyai peran penting dalam mendukung bidang ekonomi, sosial, dan budaya serta lingkungan dan perkembangan melalui pendekatan perkembangan wilayah agar tercapai keseimbangan dan pemerataan pembangunan antar daerah serta untuk membentuk struktur ruang dalam rangka mewujudkan sasaran pembangunan nasional. Rumusannya berupa, 1. Bagaimana struktur perkerasan kaku (rigid pavement) pada ruas jalan Bekonang – Sukoharjo dengan metode AASHTO 1993, 2.Berapakah besarnya Rencana Anggaran Biaya (RAB) yang dibutuhkan untuk perencaan perkerasan kaku pada ruas jalan Bekonang – Sukoharjo?. Tujuan tugas akhir ini adalah 1. Merencanakan struktur perkerasan kaku (rigid pavement) dengan metode AASHTO 1993 pada ruas jalan Bekonang – Sukoharjo, 2. Menghitung jumlah biaya yang dibutuhkan untuk perencanaan perkerasan kaku pada ruas jalan Bekonang – Sukoharjo. Diambil kesimpulan bahwa penulis merencanakan perencanaan struktur ruas jalan raya Bekonang – Sukoharjo menggunakan perkerasan kaku (rigid pavement), untuk metode perencanaan yang digunakan penulis adalah metode AASHTO 1993. Data California Bearing Ratio (CBR) dilakukan dengan uji tanah menggunakan alat (DCP) Dynamic Cone Penetrometer pada tanggal 15 April 2023, berisi perhitungan titik data CBR yang diambil sebanyak 10 titik dengan jarak setiap 200 meter. Data curah hujan 2022 didapatkan dari Dinas Pertanian Kabupaten Sukoharjo. Setelah dilakukan perhitungan analisa berdasarkan data-data yang diperoleh, di dapatkan tebal pelat 200 mm dengan lapis pondasi bawah (beton kurus) 70 mm, untuk kebutuhan tulangan didapatkan tulangan melintang dan memanjang Ø10 – 250 mm, diameter Tie Bar besi ulir ukuran 13 mm, panjang 635 mm dan jarak 1000 mm, untuk diameter Dowel yaitu 25 mm, panjang 450 mm dan jaraknya 300 mm. untuk menggambarkan gambar perencanaan penulis menggunakan software Autocad 2022 dengan kegunaan sebagai sarana menentukan desain berdasarkan perhitungan yang sudah didapatkan. Estimasi Anggaran Biaya (RAB) dari perhitungan tersebut yaitu Rp 7.720.834,331 (Tujuh Milyar Tujuh Ratus Dua Puluh Juta Delapan Ratus Tiga Puluh Empat Ribu Tiga Ratus Tiga Puluh Satu Rupiah)

Item Type: Thesis (skripsi)
Uncontrolled Keywords: Rigid Pavement, Metode AASHTO 1993
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
T Technology > TE Highway engineering. Roads and pavements
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Sipil
Depositing User: Fredi Yulianto A.Md.S.I
Date Deposited: 20 Dec 2023 07:20
Last Modified: 20 Dec 2023 07:20
URI: http://repository.utp.ac.id/id/eprint/1661

Actions (login required)

View Item View Item