PENGARUH LAYANAN INFORMASI KARIR TEKNIK LIFE MODELLING UNTUK MENENTUKAN PILIHAN KARIR PESERTA DIDIK KELAS XI IPS SMA NEGERI 1 NGAWEN KABUPATEN BLORA TAHUN AJARAN 2018/2019

TEGUH WIYANTO, D0117030 and Pembimbing 1 Drs. Purwadi, S.Pd., M.Pd, NIDN. 0628015701 and Pembimbing 2 Suci Prasasti, S.Pd., M.Pd., Kons, NIDN. 0606127503 (2020) PENGARUH LAYANAN INFORMASI KARIR TEKNIK LIFE MODELLING UNTUK MENENTUKAN PILIHAN KARIR PESERTA DIDIK KELAS XI IPS SMA NEGERI 1 NGAWEN KABUPATEN BLORA TAHUN AJARAN 2018/2019. skripsi thesis, Universitas Tunas Pembangunan.

[img] Text
COVER PAK TEGUH - Copy.pdf

Download (338kB)

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh layanan informasi teknik life modeling untuk menentukan pilihan karir peserta didik kelas XI IPS SMAN 1 Ngawen Kabupaten Blora Tahun ajaran 2019/2020 .Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan metode eksperimen adalah penelitian yang dilakukan dengan mengadakan manipulasi terhadap objek penelitian serta adanya kontrol. Subyek penelitian adalah Siswa Kelas XI IPS yang ada di SMA Negeri 1 Ngawen Blora yaitu sebanyak 144 anak. Pengumpulan data yang digunakan adalah angket dan dokumentasi. Berdasarkan perhitungan dengan menggunakan SPSS 14 dengan uji t diperoleh nilai t-hitung yang diperoleh, lebih kecil dari pada t tabel, atau (10.236 < 1.696) maka Ho ditolak, artinya bahwa ada Pengaruh Tehnik Modeling Terhadap Pilihan Karir Pada Siswa Kelas XI IPS SMA Negeri 1 Ngawen Tahun Ajaran 2018/2019.Hal ini menunjukkan bahwa Pilihan Karirpada siswa mengalami peningkatan ketika dalam layanan bimbingan dan konseling diberikan teknik modeling secara intensif diberikan kepada siswa khususnya Kelas XI IPS SMA Negeri 1 Ngawen Tahun Ajaran 2018/2019. Penggunaan teknik modeling dapat meningkatkan Pilihan Karir pada siswa Kelas XI IPS SMA Negeri 1 Ngawen Tahun Ajaran 2018/2019. Di SMA Negeri 1 Ngawen Blora, teknik life modeling dapat diberikan karena dengan memberikan contoh/panutan diharapakan akan menimbulkan dan membentuk perilaku baru dari siswa yang mempunyai masalah dengan rasa percaya dirinya. Model yang digunakan bisa konselor atau teman sebaya yang telah berhasil meningkatkan rasa percaya dirinya. Atau kalau diperlukan dapat ditambahi dengan menggunakan model symbol yaitu memutar film yang temanya berkaitan dengan rasa percaya diri. Tehnik modeling yang diberikan kepada siswa dengan cara model langsung dan symbol akan mendorong dan memberikan kekuatan kepada siswa untuk membentuk perilaku yang baru. Dari paparan tersebut dapat disimpukan bahwa pemberian informasi layanan karir teknik life modelling dapat membantu siswa Kelas XI IPS SMA Negeri 1 Ngawen untuk menentukan pilihan karir di masa depan .

Item Type: Thesis (skripsi)
Uncontrolled Keywords: Layanan Informasi Karir, Teknik Modeling, Pilihan Karir
Subjects: Pendidikan > Bimbingan dan Konseling
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Bimbingan dan Konseling
Depositing User: Fredi Yulianto A.Md.S.I
Date Deposited: 06 Feb 2024 08:44
Last Modified: 06 Feb 2024 08:44
URI: http://repository.utp.ac.id/id/eprint/1944

Actions (login required)

View Item View Item