PERENCANAAN STRUKTUR BANGUNAN GEDUNG 8 LANTAI DI SURAKARTA

ROBERT . D, A0112013 and Pembimbing 1 Ir. Dian Arumningsih DP , MT., NIDN. 0624096201 and Pembimbing 2 Gatot Nursetyo,ST.,MT., NIDN. 0620056901 (2019) PERENCANAAN STRUKTUR BANGUNAN GEDUNG 8 LANTAI DI SURAKARTA. skripsi thesis, Universitas Tunas Pembangunan.

[img] Text
TUGAS AKHIR ROBERT edit.pdf

Download (411kB)

Abstract

Struktur dalam bangunan gedung 8 lantai ini merupakan komponen utama yang menunjang berdirinya suatu bangunan. Dalam merencanakan sebuah gedung, khususnya gedung bertingkat harus memperhatikan beberapa kriteria yang matang dari unsur kekuatan, kenyamanan serta aspek ekonomisnya. Sebelum merencanakan bangunan gedung untuk 8 lantai harus diketahui dulu peraturan masalah gedung bertingkat, kebutuhan gedung bertingkat, perencanaan lahan gedung bertingkat dan metode evaluasi kelayakan yang akan digunakan. Bangunan gedung untuk 8 lantai ini yang tingginya 41 meter di analisis dengan metode analisis statik dan metode analisis dinamis. Dan memeriksa apakah gedung tersebut yang secara bentuk mengikuti bangunan beraturan dan secara tinggi memasuki bangunan tidak beraturan. Dari hasil perencanaan, diketahui bahwa Gempa Statis diperoleh gaya geser dasar nominal statik sebesar V = 73903,00164 kN dan T1 = 0.13391, jadi pada bangunan ini masih aman apabila menggunakan metode analisis statik ekivalen karena syarat waktu getar alami dalam SNI 03 – 1726 – 2002 (pasal 5.6 ) untuk wilayah gempa 3 ξ = 0,18 dan jumlah lantai (n ) 8 adalah T1 = ξ . n = 0,18 x 8 = 1,44

Item Type: Thesis (skripsi)
Uncontrolled Keywords: Perencanaan Struktur Bangunan Gedung 8 Lantai , SAP 2000 v.14
Subjects: T Technology > TH Building construction
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Sipil
Depositing User: Fredi Yulianto A.Md.S.I
Date Deposited: 06 Mar 2023 03:00
Last Modified: 06 Mar 2023 03:00
URI: http://repository.utp.ac.id/id/eprint/861

Actions (login required)

View Item View Item